Suasana Upacara Terakhir Benyamin Sebelum Cuti Hadapi Kampanye Pilkada pertanggal 25 September 2024
PONDOK AREN,PERSADASATU.COM – Suasana haru menyelimuti pelaksanaan upacara pegawai Pemerintahan Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) di Lapangan Kecamatan Pondok Aren, Selasa (17/9/2024) pagi.
Pasalnya, apel kali ini bakal menjadi momen terakhir bagi Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie berperan menjadi pembina upacara.
Ia menceritakan perasaannya, yang bercampur aduk ketika saat berdiri pada mimbar pembina. Terlebih lagi, ketika dirinya menyampaikan amanat upacara di depan hadapan seluruh pegawainya.
“Ya suka duka bercampur rasa, bercampur saya memimpin apel terakhir sebelum cuti tanggal 25 besok. Jadi saya terharulah dengan suasana apel dan semangat teman-teman,” ungkap Benyamin.
Benyamin pun berpesan, agar dapat menjaga kekompakan dan persatuan dalam menjalankan roda pemerintahan selepas dirinya cuti.
“Itu tadi makanya 4 bulan waktu yang tersisa ini harus dimanfaatkan oleh pengguna anggaran, penguasa pengguna anggaran dan semua ya sampai PPTK sampai pengelola anggaran di tiap OPD. Itu maksimalkan selesaikan tugas, mereka kan sudah punya SOP-nya segera selesaikan konsolidasi lingkungan masing-masing seperti itu,” katanya.
Selain itu, Benyamin juga mewanti-wanti kepada pegawainya agar menjaga netralitasnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).
Ia juga mengimbau kepada pegawainya agar tidak datang dalam kegiatan-kegiatan politik, seperti kampanye yang sebentar lagi bakal berlangsung.
“Walaupun boleh hadir tapi secara pasif. Antara pasif dengan aktif tidak bisa dibedakan di lapangannya mendingan. Takut kepancing euforia dan sebagainya. Mending Gak usah hadir deh itu,” pesan Benyamin.
Sementara itu untuk diketahui, Benyamin bakal mengambil cuti mulai 25 September 2024 mendatang.
Masa cuti untuk menghadapi tahap kampanye Pilkada ini, rencananya akan dilakukan selama sekitar dua bulan.
“Rencananya sampai 23 November, jadi saat masa tenang saya sudah masuk,” tandasnya.
Putri/Red