
PKS Banyumas Terima Formulir Pengembalian Bakal Calon Wakil Bupati Dari Dodit Ari Wibowo
BANYUMAS, PERSADASATU.COM – Sigit Yulianto Sekretaris Jendral (Sekjen) PKS DPD banyumas pada jumat 7 juli 2024 menerima kedatangan Dodit Ari Wibowo yang didampingi para pendukungnya untuk menyerahkan formulir pendaftaran rekomendasi pencalonan Bakal Calon Wakil Bupati dalam kontestasi Pemilihan Bupati (Pilbup) 2024.
Saat ditemui awak media Sigit mengatakan, “Kami memberikan apresiasi yang besar pada mas Dodit Ari Wibowo yang berkeinginan meneruskan kepemimpinan di Banyumas ini, karena ini momentum bagi kita bersama untuk menghadirkan pemimpin yang lebih baik bagi Banyumas mendatang,kami akan melakukan pendalam lebih jauh dengan mas Dodit dan kita ikutkan dengan mekanisme yang ada di internal PKS hingga memunculkan rekomendasi dari pusat,” ucapnya.
Lebih lanjut Sigit mengatakan untuk Calon Bupati (Cabup) sendiri sudah ada tiga orang yang serius mendaftarkan diri ke PKS,terkait pencalonan Mas Dodit masih sangat dinamis bisa jadi Cabup atau Cawabup tergantung Rekomendasi DPP PKS nantinya.
Partai Peraih 6 kursi ini tentunya juga akan berkoalisi dengan partai lain tentunya,sigit juga mejelaskan bahwa sudah ada partai yang terang-terangan mengajak untuk berkoalisi diantaranya PDIP dan GERINDRA.
Dodit Ari Wibowo sendiri menyatakan dirinya yakin seribu persen bahwa akan mendapat rekomendasi dari PKS setelah uji pendalaman dari internal PKS.
Dodit juga telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati kepada sejumlah partai diantara PKB, PKS, GERINDRA dan PSI.
Untuk PSI sendiri Dodit telah menerima surat tugas langsung terkait penacolannya pada pilkada 2024-2029 ini.
(Danang/Red)