DPRD Kabupaten Sukabumi Sepakat Dukung Jurnalis Menolak RUU Penyiaran Pers

DPRD Kabupaten Sukabumi Sepakat Dukung Jurnalis Menolak RUU Penyiaran Pers

SUKABUMI, PERSADASATU.COM – Demo menolak Revisi Undang Undang (RUU) Penyiaran Pers bertempat dihalaman Gedung DPRD Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (28/05/2024).

Para Jurnalis yang bergabung dalam beberapa organisasi wartawan se-Kabupaten Sukabumi menyatakan sikap menolak seluruh pasal bermasalah dalam RUU Penyiaran yang berpotensi membungkam kebebasan Pers.

Setelah berorasi didepan Gedung DPRD, para Jurnalis diterima dengan baik oleh anggota Dewan Kabupaten Sukabumi dan langsung diadakan rapat oleh Yuda Sukmagara selaku Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi Partai Gerindra.

“Terima kasih untuk semua kawan kawan jurnalis yang sedang memperjuangkan hak-haknya yang dilakukan dengan damai dan kondusif. Ini adalah salah satu bentuk demokrasi yang harus kita jaga. Walaupun sempat menunggu lama karena tadi saya ada kegiatan diluar, ujarnya.

Yuda menegaskan akan membentuk tim khusus dan bersurat ke DPR RI serta menolak RUU Penyiaran Pers.

“Kami DPRD Kabupaten Sukabumi akan membentuk tim khusus untuk mengirimkan surat penolakan langsung ke Jakarta. Aspirasi rakyat harus didengar dan UUD Pers harus bisa memberikan rasa nyaman dan aman kepada seluruh jurnalis. Karena jurnalis adalah rekan Pemerintah, jembatan untuk masyarakat agar terciptanya pemerintahan yang sehat dan demokratis,” Papar Yuda.

(Pardi/Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *